Toe Jack merupakan salah satu diantara banyaknya peralatan yang dapat dijumpai di sebuah warehouse, pabrik dan bahkan bengkel sekal ipun. Bentuk satu alat dengan alat yang lainnya terkadang mirip sehingga sulit untuk mengidentifikasinya. Oleh karena itu, pada artikel ini akan membahas mengenai Toe Jack.
Apa Itu Toe Jack
Jack dalam bahasa Indonesia artinya dongkrak. Kata dongkrak dapat merujuk pada berbagai alat pengangkat yang menggunakan pengungkit dan metode keuntungan mekanis lainnya untuk memperkuat gaya yang diterapkan guna menyediakan kemampuan untuk memindahkan beban.
Dongkrak hidrolik dibedakan dengan penggunaan cairan yang tidak dapat dimampatkan, yaitu cairan hidrolik atau oli dongkrak, karena dengan cara inilah pergerakan dongkrak di bawah beban tercapai. Mekanisme kunci di mana gaya diterapkan berbeda, tergantung pada jenis dongkrak tertentu, tetapi biasanya berupa ulir sekrup atau silinder hidrolik.
Dongkrak hidrolik dibedakan dengan penggunaan cairan yang tidak dapat dimampatkan, yaitu cairan hidrolik atau oli dongkrak, karena dengan cara inilah pergerakan dongkrak di bawah beban tercapai.
Dongkrak hidrolik dikategorikan menjadi dua macam, dibedakan dari penggunaan cairan yang digunakan dan sistem mekanisme kunci yang diterapkan. Kategori pertama dibedakan dengan penggunaan cairan yang tidak dapat dimampatkan, yaitu cairan hidrolik atau oli dongkrak. Karena cairan tersebut yang membuat pergerakan dongkrak di bawah beban bisa terjadi.
Terdapat beberapa mekanisme yang digunakan dalam beberapa jack untuk menghasilkan gaya angkat bisa berupa tenaga mekanik atau tenaga pneumatik. Tetapi umumnya mekanisme pendongkrak berupa ulir sekrup atau silinder hidrolik.
Salah satu alat pendongkrak hidrolik yang kerap ditemukan adalah toe jack. Alat ini juga dikenal sebagai floor jack. Alat ini merupakan sejenis peralatan untuk penanganan material dengan memanfaatkan penggandaan gaya sehingga alat ini dapat mengangkat atau memindahkan beban berat.
Lebih tepatnya dirancang untuk mengangkat barang dengan jarak yang fleksibel, bisa rendah maupun tinggi. Toe jack ideal untuk memindahkan beban yang lebih rendah di lantai, seperti alat berat. Toe jack juga tersedia dalam berbagai kapasitas berat yang berlainan, membuatnya cocok untuk berbagai penggunaan.
Terdapat beberapa merk toe jack ternama yang sering dicari masyarakat. Contohnya seperti Jet Toe Jack yang dikeluarkan oleh merk JET dan memiliki beberapa variasi. Ada juga Toe Jack Screwfix yang telah dimodifikasi dengan model seperti troli.
Bagian-bagian Toe Jack
Terdapat beberapa bagian penting pada Toe Jack diantaranya adalah bagian ‘toe’, ‘kepala’ dan pompa hidrolik. Bagian ‘toe’ atau jari berbentuk seperti garpu yang menjadi tumpuan pada sisi depan alat ini.
Bagian ‘kepala’ merupakan penopang beban yang lebih berat dengan jarak lebih tinggi. Sedangkan pompa hidrolik letaknya berada di belakang bagian kepala, digunakan untuk mengatur tingkat ketinggian beban yang diangkat.
Selain itu juga terdapat bagian penting lainnya seperti sepatu geser internal yang memberikan dukungan stabil dan aman untuk mencegah terpuntir dan menjatuhkan bebannya. Beberapa toe jack yang lebih kecil memiliki mekanisme tip-and-roll untuk memindahkan alat dengan mudah ke mana pun dibutuhkan di lokasi.
Fungsi Toe Jack
Toe Jack biasanya digunakan saat mengangkat dan menurunkan beban berat ke roller tank untuk memindahkan barang. Dengan menggunakan Toe Jack, beban dapat dipindahkan dengan mudah. Toe Jacks seringnya dipakai untuk memindahkan mesin atau alat berat di gudang, tetapi juga dapat digunakan untuk operasi seperti memindahkan furnitur juga.
Toe Jack memiliki kapasitas angkat beban yang berbeda-beda. Alat ini dapat digunakan dalam jumlah banyak sekaligus jika beban terlalu berat. Tetapi pada umumnya para pengusaha menggunakan 5 ton toe jack untuk memindahkan mesinnya.
Kapasitas beban yang sama dapat diangkat baik pada 'jari kaki' dan 'kepala' dongkrak. Hal ini memungkinkan pengangkatan tinggi dalam aplikasi di mana jack entri rendah Anda tidak diperlukan dan diperlukan langkah pengangkatan yang lebih besar.
Toe Jack memiliki kemampuan untuk mengangkat alat berat, peralat struktural dengan penurunan presisi dan terkontrol sehingga ideal digunakan untuk beberapa kegiatan seperti konstruksi berat, penanganan bahan, bangunan jembatan, pindah rumah, instalasi mesin, konstruksi pabrik, otomotif dan lain sebagainya.
Fitur
Kesalahpahaman yang sering terjadi adalah bahwa setiap dongkrak hidrolik dapat digunakan secara horizontal padahal alat ini hanya dapat bergerak secara vertikal. Namun sekarang sudah ada toe jack dengan fitur rotasi sehingga dapat digunakan dalam posisi horizontal untuk mengangkat dan mendorong beban berat hingga kapasitas penuh dongkrak.
Fitur lain yang kerap ditemukan adalah katup pelindung beban untuk mencegah kerusakan pada toe jack. Namun perlu diingat jika setiap seri toe jack yang tersebar di pasar industri memiliki berbagai fitur tergantung dari merk dan kapasitas yang dimiliki.
Kapasitas
Alat ini beratnya mulai dari 6 kilogram dan tidak lebih dari 100 kilogram. Walaupun bentuknya kecil, tetapi alat ini bisa mengangkat beban mulai dari 2 ton hingga 50 ton. Semakin besar toe jack, maka semakin besar pula kapasitas beban yang dapat diangkat toe jack.
Cara Pemakaian Toe Jack
Sebelum menggunakan toe jack ada hal yang perlu dipertimbangkan yaitu berat mesin untuk menentukan kapasitas toe jack dan pusat gravitasi beban yang akan diangkat sehingga dapat menemukan titik angkat yang sesuai. Pastikan bahwa alat dongkrak ini berada di lantai yang rata dan kokoh.
Langkah pertama adalah letakkan toe jack searah dengan beban, pastikan bagian ‘toe’ atau garpu sudah masuk dibawah beban. Kemudian letakkan kaki pengangkat dari atas di atas penggeser lalu kaitkan ke lubang plat depan.
Selanjutnya masukkan tuas pompa ke dalam blok penggerak pendorong dan sekrup sepenuhnya (searah jarum jam). Lalu putar sekrup pengosongan (bentuknya seperti sebuah tuas tongkat) searah jarum jam dengan kuat untuk memastikan penutupan.
Selanjutnya pompa tuas toe jack dengan tongkat yang telah terpasang tadi untuk mengangkat beban. Semua model dongkrak dilengkapi dengan roda dan tuas pompa teleskopik untuk pengangkutan yang aman dan mudah.
Keuntungan Menggunakan Toe Jack
Berbeda dengan alat berat lain, Toe Jack hanya membutuhkan space relatif sempit sebagai tempat penyimpanan karena ukurannya kecil. Pengoperasiannya pun mudah dan dapat membuat kinerja dengan mobilitas tinggi. Selain itu perawatannya pun juga mudah dan tidak ribet.
Sewa Toe Jack Terbaik di Indonesia
Setelah mengetahui kebutuhan Anda seperti berapa kapasitas yang perlu Anda angkat maupun jumlah yang dibutuhkan. Sekarang saatnya mengetahui tempat penyewaan toe jack yang dapat memenuhi kebutuhan dan menghemat pengeluaran Anda.
CV. Ashe Forklift menyediakan berbagai alat industrial dan manufaktur seperti toe jack. Tersedia beberapa jenis alat pendongkrak yang dapat disewa di seluruh Indonesia dengan tiga titik operasi wilayah yaitu Jakarta, Tangerang dan Bogor.
Demikianlah informasi mengenai alat pendongkrak toe jack yang dapat dimanfaat di berbagai situasi sesuai kebutuhan Anda. Jika belum memiliki anggaran membeli perangkat ini maka solusinya adalah menyewa. Silahkan hubungi CV. Ashe Forklift untuk mendapatkan penawaran toe jack terbaik.
Comentários